Selasa, 19 Maret 2013

Coboy Junior The Movie Rilis Bulan Juni 2013






Dikutip dari Muvila , Grup boyband Coboy Junior kini melebarkan sayap dengan berakting dalam film layar lebar Coboy Junior The Movie yang akan syuting di Jakarta dan Korea. Film ini akan dibesut oleh sutradara film Mama Cake, Anggy Umbara. Bagi Coboy Junior sendiri, Coboy Junior The Movie ini menjadi film layar lebar mereka yang pertama setelah pernah membintangi sinetron Hanya Kamu.
Coboy Junior The Movie merupakan film drama yang berkisah tentang perjuangan sebuah grup boyband dalam meraih kesuksesan di dunia musik. "Jadi ini ada lomba, sebelum lomba ada halangan, hampir didiskualifikasi, tapi kita mengeluarkan apa yang terbaik," kata Aldi, salah satu personil Coboy Junior.
Sementara Anggy Umbara menyatakan bahwa film Coboy Junior The Movie bukan hanya sekadar film yang menceritakan tentang perjuangan sebuah boyband. Namun film ini juga akan menghadirkan suguhan indah yang berasal dari perpaduan nyanyian, tarian dan lokasi syuting yang menawan.
"Kita akan syuting di Jakarta dan Korea, karena kita tahu Korea adalah sarangnya boyband dunia dan memiliki tradisi musik yang kuat," jelas Anggy yang baru akan memulai syuting film Coboy Junior The Movie pada 16 Maret besok.
Ini poster Coboy Junior The Movie.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar